Sabtu, 18 Januari 2014

Download Money ML PES 2013

Aplikasi ini digunakan untuk menambah Money atau Uang dalam bermain Master League

Cara penggunaan Money ML PES 2013 :

1. Download dulu file Money ML PES 2013. (Link download-nya ada di bawah)
2. Kemudian Ekstrak file yang anda download tadi.
3. Lalu buka Aplikasi yang telah anda Ekstrak. Dan tampilan aplikasinya seperti di bawah ini.

4. Kemudian untuk menambah Uang / Money dalam Master League, klik saja Menu, kemudian pilih Open.
5. Pilih file Master League yang anda ingin untuk ditambah uangnya. Biasnya ada di My Document, Konami, Pro Evolution Soccer 2013, save.
6. Kemudian ketikkan sejumlah uang yang anda inginkan. (Max 13 digit).
7. Setelah itu, klik "accept and save ..." untuk menyimpan.

Download Money ML PES 2013

Jumat, 17 Januari 2014

Download Cheat GP Point / GP Point Changer PES 2013

Aplikasi ini digunakan untuk menambah GP Point dari Master League maupun Become A Legend anda.

Cara penggunaan Cheat GP Point / GP Point Changer PES 2013 :

1. Download dulu Cheat GP Point / GP Point Changer PES 2013.(seperti biasa Link download-nya ada di bawah).
2. Setelah di download, Ekstrak file GP Point Changer PES 2013 yang anda download tadi.
3. Lalu buka file yang anda Ekstrak tadi, dan buka Aplikasi-nya (namanya : MaxGP).
4. Akan terbuka Aplikasinya / GP Point Changer PES 2013, tampilannya seperti di bawah ini...
5. Kemudian untuk menambah GP Point Master League anda, caranya dengan klik "open ML file".
6. Lalu pilih file Master League anda, biasanya ada di My Document, Konami, Pro Evolution Soccer 2013, save.
7. Kemudian masukkan GP Point sejumlah yang anda inginkan. Max 11 digit.
8. Lalu klik "Accept and save ...", untuk menyimpan.

Download Football Life Editor PES 2013

Cara penggunaan FL Editor PES 2013 :

1. Download FL Editor PES 2013 (Link Download-nya ada di bawah).
2. Setelah di download, Ekstrak file FL Editor PES 2013 yang anda download tadi.
3. Lalu buka file yang telah anda Ekstrak tadi, dan buka aplikasinya (namanya : Football Life Editor PES 2013 v20120828).
4. Akan terbuka aplikasinya/FL Editor PES 2013, Tampilannya seperti di bawah ini...
jika ingin melihat gambar lebih jelas, klik pada gambar.

5. Kemudian klik "Open Edit.bin", dan pilih file yang namanya EDIT dan berekstensi ".bin". Biasanya ada di My Document, Konami, Pro Evolution Soccer 2013, save.
6. Setelah itu klik "Open Football Life Bin", dan pilih Football Life yang ingin anda edit (Master league maupun Become A Legend). Misalkan anda ingin meng-edit Master League anda, pilih saja file yang bernama "ML01"/"ML02" yang berekstensi ".bin".
7. Kemudian edit sesuai keinginan anda. Anda bisa meng-edit GP point, Uang, Player Ability, dan masih banyak lagi.

Download Football Life Editor PES 2013

Jumat, 10 Januari 2014

Tips dan Trick Bermain Become A Legend

Berikut ini tips dan trick bermain Become A Legend :

1. Pilih Fisik yang Ideal

Sebelum memainkan Become A Legend, kita akan menyusun fisik dan penampilan pemain kita. Jangan hanya mementingkan penampilan seperti wajah dan gaya rambut atau yang lainnya. Usahakan membuat postur tubuh lebih ideal karena akan berguna saat duel bola-bola udara (heading). 


2. Pilih Posisi yang Pas

Saat membuat pemain, pilihlah posisi bermain yang pas. Idealnya, posisi penyerang, winger (pemain sayap) atau gelandang serang adalah posisi yang pas karena bisa lebih mengeksploitasi trik dan skill.


3. Utamakan Teamwork Jangan Egois

Jangan terlalu egois saat awal-awal bermain Become A Legend. Ingat, di awal-awal karir, kita hanyalah pemain baru. Karena itu utamakan teamwork alias kerjasama tim. Oper bola kepada pemain yang lebih bebas. Jangan terlalu sering menggiring dan memainkan bola lama-lama. Kalau kita sudah berkembang menjadi pemain yang lebih pro, maka saat itu kita bisa mencoba lebih selfish.


4. Jangan Terlalu Berambisi ke Klub besar

Jangan terlalu berambisi untuk segera pindah ke klub besar. Sebisa mungkin, cobalah untuk bisa meraih gelar dan trofi bersama tim kecil yang kita perkuat pertama kali. Jika itu sudah tercapai, maka otomatis akan dengan mudah menarik minat-minat klub besar Eropa lain, seperti Barcelona, Real Madrid, Chelsea, AC Milan, dan lain-lain untuk mengontrak anda. Sebelum itu, jika ada tawaran lebih baik pindah terlebih dahulu ke tim-tim menengah seperti Napoli, Atletico, dan lain-lain sebagai step awal menuju jenjang yang lebih tinggi.


5. Jangan Skip Match

Di Become A Legend, kita disediakan fitur Skip Match, di mana kita bisa menyingkat pertandingan. Namun jangan pernah melakukan ini, karena experience pertandingan tidak akan didapatkan jika kita men-skip match.


Itulah beberapa Tips dan Trick Bermain Become A Legend PES 2013.

Tips dan Trick Bermain Master League PES 2013


1. Kembangkan pemain dari youth team, yang punya bintang atau skill index.
2. Biasakan loankan/pinjamkan pemain yang jarang mendapat kesempatan main di team kita, karena di team lain, kemampuan mereka bisa nambah sekiranya 2-4 satu musimnya, nambah pengalaman juga waktu mereka balik.
3. Jual pemain yang sudah tua, tapi tua dan gak bermutu, karena 2 faktor yaitu, pertama adalah faktor masih ada pemain lain yang bisa berkembang, yang kedua adalah faktor pemain yang sudah tua plus restitancenya mulai hancur, akan sering melakukan kasalahan.
4. Jangan terlalu terpaku sama pemain muda, karna tidak menjamin performa selama dia bermain.
5. Beli pemain tua yang berkualitas, fungsinya biar team anda ada nama, biar ada tambahan pengalaman di team, anda juga pasti butuh skill mereka, walau 1 pemain atau 2 pemain saja.
6. Beli item training di shop, untuk yang tua pake recovery trainer, midfielder pake shoot training sama pass training, penyerang pake shoot sama dribble training.
7. Lihat boots dari efek, bukan dari bagus model atau tidaknya.
8. Pakai formasi yang ngeklop sama pemain, jangan nanti posisi mereka acak-acakan, ini berpengaruh.
9. Beli pemain dengan potensi chance of signing 2 digit, 30% atau keatasnya.
10. Gunakan training focus point sesuai jenis formasi.
11. Pakai susunan staff terbaik, gak bakal bangkrut kalau anda pinter-pinter beli pemainnya.
12. Pilih coach sesuai jenis formasi, pilih scout terbaik untuk expert team dan youth signing, jangan veteran signing.
13. Kalau anda punya GP point yang cukup banyak, beli personal trainer +3 yang harganya 10.000, dan pasang pada salah satu pemain, supaya bisa menambah kemampuan pemain tersebut.
14. Kalau uang anda kurang, anda bisa beli pemain reborn saja, cari di advanced search, di age yang paling muda, tersedia banyak sekali.
15. Beli juga free agent kalo memang krisis banget.

Postingan Lebih Baru Beranda